Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan
Wakil kepala sekolah bidang kesiswaan secara umum bertanggung jawab kepada kepala sekolah dalam hal bimbingan, pengarahan, pengendalian kegiatan siswa / OSIS dalam rangka menegakkan disiplin dan tata tertib sekolah serta pemilihan pengurus. Membina pengurus OSIS dalam berorganisasi. Menyusun program dan jadwal pembinaan siswa secara berkala dan insindental.